StumbleUpon  Del.icio.us  Facebook  Reddit  Add to diigo  


Follow - Monx007
Article Time Stamp: 26 October 2008, 14:14:36 GMT+7

Ban: Perhatikan Juga Diameter Luar Ban



PENGGANTIAN pelek kerap dilakukan pemilik mobil yang ingin penampilan tampak modis. Tapi salah memilih diameter roda malah bisa berujung pada risiko lebih besar. Antara lain membuat penunjukkan spidometer menjadi ngawur, begitu pula dengan odometer dan trip meter. Hal ini terkait erat dengan pengukuran jarak tempuh, konsumsi bbm dan bahkan jadwal penggantian pelumas.

Untuk mengetahui ukuran ban pengganti yang tak terlalu banyak berpengaruh pada spidometer dan odometer, Anda perlu mengetahui dulu dimensi ban standar. Cara gampangnya, misal ukuran ban standar adalah 175/70 R13, ban pengganti yang masih masuk dalam batas toleransi adalah ukuran 185/60 R14 atau 195/50 R15.

Tapi kalau mau lebih tepat, Anda perlu mengukur diameter luar ban standar dan mencari ban dengan diameter luar yang sama. Jadi meski diameter peleknya tak sama, selama diameter luar ban sama dengan standar, penunjukkan spidometer dan odometer tak terpengaruh.


Sumber:
Majalah AutoBild, Tanggal 13-26 September 2003 Edisi 10

Article Source: Monx Digital Library

Copyrighted@ Monx Digital Library, otherwise stated
Use of our service is protected by our Terms of Use



 Back To Previous Page ...  



 

 

 

AQWorlds Banner